Pages - Menu

Tampilkan postingan dengan label games. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label games. Tampilkan semua postingan

Jumat, 11 Mei 2018

Peluang Bisnis Game Software di Periode Sekarang.

Apa yang laku di Game PC akan dikembangkan menjadi game mobile atau game untuk pengguna handphone atau smartphone. Inilah fenomenan yang terjadi sekarang.

Tengoklah Mobile Legends/AOV/dan yang serupanya dan Free Fire/Rules of Survival/dan beberapa game mobile phones yang serupa. Mobile Legends dan teman-temannya sudah dengan pasti merujuk kepada permainan game PC populer DOTA/DOTA 2. Sedangkan Free Fire dan teman-temannya merujuk kepada kesuksesan game PUBG di PC.

Sebenarnya menarik membahas apakah kondisi itu merupakan sebuah permasalahan dihubungkan dengan hak cipta tetapi kita tidak punya petunjuk apapun selain adanya berita mengenai PUBG yang mempermasalahkan secara hukum terhadap game Rules of Survival.

Walaupun demikian ada banyak peluang bisnis dengan munculnya game di smartphones tersebut. Mulai dari pihak distributor game tersebut di Indonesia, kemunculan event-event e-sport, youtuber, sponsorship  dan lain-lain. Sayangnya keterlibatan dalam game developernya saya asumsikan hanya sebatas individu dan bukan diciptakan langsung melalui sebuah grup pengembang software di Indonesia. Akan lebih baik jika developer software Indonesia menciptakan game yang mengglobal.