Kalau anda bukan siapa-siapa dan tidak berani atau kalupun berani tidak cukup beruntung untuk berbuat sesuatu yang aneh/ekstrim yang pada akhirnya viral di media sosial tapi ingin setidaknya ter"notice" atau "ekspose"atau mendapat perhatian.di media sosial maka ada salah satu cara untuk mendapatkan kondisi tersebut.
Baru-baru ini tersiar informasi di media sosial yang cukup viral mengenai seseorang yang mendonasikan uang kepada salah satu streamer youtube terkenal ketika sedang melakukan rutinitas streaming. Jumlah yang didonasikannya tidak main-main yaitu mencapai 1 Milyar Rupiah. Bagi saya, saya sendiri baru mengetahui siapa yang mendonasikan nilai fantastis tersebut. Dan ini mengindikasikan bahwa nilai uang sebesar itu bisa membuat diri anda terekspose di media sosial.
Tentunya itu menjadi pilihan orang-orang ya apabila ingin menjadi terkenal di media sosial dengan mengeluarkan biaya berapapun itu. Tapi yang jelas 1 Milyar rupiah ternyata salah satu contoh sukses.